lantai kayu

Ketahui Kelebihan dan Kekurangan Penggunaan Parket Kayu Kelapa

Parket kayu kelapa merupakan salah satu pilihan wooden flooring yang bisa Anda gunakan. Namun layaknya aneka material lainnya, parket kayu kelapa juga memiliki aneka kelebihan serta kekurangan. Berkat kelimpahannya di berbagai wilayah Indonesia, kayu kelapa telah lama digunakan untuk memenuhi berbagai keperluan.

Sebut saja berbagai produk seperti mebel, kerajinan, hingga barang-barang dekoratif. Kayu kelapa juga sering diandalkan untuk kebutuhan konstruksi bangunan seperti tiang dan jembatan. Selain itu, produk lain yang sangat terkenal dari bahan kayu ini adalah parket. Parket kayu kelapa menawarkan berbagai keunggulan menarik hingga telah lama menjadi andalan ekspor berbagai negara.

parket lantai kayu

Meski demikian, penggunaan parket dari bahan kayu kelapa juga tetap tak luput dari berbagai kekurangan dan keunggulan. Jadi, bagi Anda yang ingin menggunakan parket dari kayu kelapa sebaiknya mengetahui apa saja keunggulan dan kekurangan dari material ini.

Sebelumnya, alangkah lebih lengkap lagi jika Anda juga mengetahui terlebih dahulu seperti apa karakteristik dari kayu kelapa. Untuk mendapat informasi seutuhnya mengenai karakter serta apa saja kelebahan dan kekurangan kayu kelapa, simak informasinya pada artikel ini.

Karakteristik Kayu Kelapa

Dengan ketersediaannya yang melimpah di berbagai daerah nusantara, penggunaan kayu kelapa untuk dimanfaatkan menjadi berbagai produk bukanlah hal baru. Kayu kelapa mulai populer untuk dimanfaatkan sebahai bahan baku pembuatan furniture maupun untuk memenuhi kebutuhan hidup masyarakat Indonesia lainnya.

Menilik dari pemanfaatannya dari berbagai sektor, tak ada salahnya untuk mengenal kayu ini lebih dalam. Berikut ini beberapa karakter khas yang dimiliki oleh kayu kelapa, diantaranya adalah:

◊ Ukuran

Dari segi ukuran, kayu kelapa biasanya memiliki ukuran yang tergolong cukup panjang. Ukurannya sekitar 5 hingga mencapa 30 meter. Oleh karena itu, tak jarang kayu kelapa juga sering dimanfaatkan untuk digunakan sebagai plafon rumah karena ukurannya yang cukup panjang.

◊ Warna

Kayu kelapa memiliki warna merah cenderung kecokelatan. Semakin tua usia pohon kelapa maka warna kayunya akan semakin gelap. Dan sebaliknya, pada pohon dengan usia muda maka warna kayu kelapa yang dihasilkan akan berwarna cokelat terang atau cokelat kekuningan.

Warna pada kayu kelapa juga menjadi penanda kekuatan kayu tersebut. Pada kayu yang sudah berwarna gelap, kualitas kekuatannya biasanya lebih tinggi jika dibandingkan dengan kayu kelapa yang berwarna terang. Maka semakin tua usia pohon kelapa, kayunya juga semakin kuat dan kokoh untuk digunakan.

◊ Serat

Dari bentuk seratnya, kayu kelapa memiliki serat yang besar sehingga mampu membuat permukaannya memiliki tekstur kasar saat disentuh. Dan tentunya, semakin tua usia pohon kelapa maka batangnya juga akan semakin besar. Serta pastinya juga memiliki bentuk serat yang bertambah besar juga.

◊ Kualitas Kayu

Dari satu batang pohon kelapa, Anda tidak bisa mendapat kualitas kayu yang sama pada setiap bagiannya. Pada bagian tengahnya, kayu dari pohon kelapa biasanya memiliki kualitas yang terbaik. Teksturnya keras dan memiliki bentuk yang lurus dan sempurna.

Sementara pada bagian samping atau pinggir pohonnya, kualitas kayu yang dihasilkan biasanya cenderung agak melengkung. Selain itu kayu pada bagian samping juga memiliki tekstur yang cukup lunak serta masih sering ditemukan terdiri dari bagian kulit.

◊ Cara Memilih Kayu Kelapa

Proses pemilihan kayu kelapa bisa dilakukan dengan cara yang mudah, Anda hanya perlu mengetuknya. Kayu kelapa yang mempunyai kualitas baik akan tidak berbunyi nyaring saat diketuk. Hal itu karena kondisi kayu yang padat dan kuat, sehingga suara ketukan akan teredam dan tidak nyaring.

Sebaliknya, jika kayu yang Anda pilih menghasilkan bunyi ketukan yang nyaring, maka bisa dipastikan jika kualitas kayunya buruk. Meski terlihat sederhana, cara ini nyatanya ampuh digunakan untuk mengetahui kualitas kayu yang akan Anda olah.

lantai kayu

Keunggulan Parket Kayu Kelapa

Berikut ini beberapa keunggulan yang dimiliki oleh parquet kayu kelapa, diantaranya adalah:

>> Memiliki Estetika Unik

Kelapa bukan tumbuhan dikotil sebagaimana mangga dan jati. Hal ini membuat karakter kayunya sangat berbeda dengan kayu dikotil yang biasa kita kenal. Coraknya pun secara umum sangat menarik. Tampak dengan jelas serat-serat warna coklat tua dan coklat muda pada substratnya.

Seratnya tersebut juga pendek sehingga memberikan kesan seperti loreng-loreng yang menawan. Bagi yang suka dengan tampilan lantai “meriah”, pilihan parket kelapa bisa jadi opsi yang pas.

>> Termasuk Kelas Kuat II dan III

Kayu kelapa atau biasa disebut juga glugu termasuk dalam kayu kelas kuat II dan III. Ia memang tidak sekuat jati akan tetapi mampu memberikan kekuatan yang baik sebagai lantai parquet. Berat jenisnya sendiri berkisar antara 0,5 hingga 0,9. Sedangkan densitas atau kerapatannya 400 kg/meter3.

>> Bisa Ekspor dengan Predikat Ramah Lingkungan

Berkaitan dengan jumlahnya yang begitu melimpah, pemanfaatan kelapa dianggap tidak membahayakan alam. Penggunaan kayu ini tak akan bermasalah sebagaimana penggunaan sonokeling. Tahukah Anda sejak tahun 1998, sonokeling termasuk kayu yang dilindungi karena terancam punah? Hal ini merembet dialami berbagai kayu lainnya. Sebabnya apalagi bila bukan penebangan kayu yang kurang bertanggung jawab.

Di sisi lain, kayu kelapa masih banyak dicari dan ditemukan di berbagai lokasi. Ekspor produk glugu termasuk parket kayu kelapa bukanlah hal yang mengkhawatirkan termasuk ekspor ke negara-negara yang terkenal ketat peraturannya. Bahkan produk kayu kelapa dengan mudah bisa mendapatkan sertifikat eco-labeling. Tentu saja selain memuluskan usaha, kita telah turut berkontribusi pada kelestarian alam dengan menggunakan kayu yang masih banyak ini.

parket lantai kayu

Apa Saja Kelemahan dari Penggunaan Parket Kayu Kelapa?

Tak ada produk yang tak memiliki kelemahan. Salah satu kekurangan kayu kelapa adalah tingkat keawetannya yang masih perlu ditingkatkan. Material ini rentan rusak akibat diserang jamur maupun serangga. Untuk itulah, dalam pengolahan kayu kelapa menjadi parket dan produk lain, perlu dilakukan treatment pengawetan.

Prinsipnya sederhana saja, yakni mengobati kayu menggunakan insektisida dan fungisida. Sehingga, kayu menjadi toksik bagi hama dan bisa bertahan lebih lama. Sebagai rekomendasi, Anda bisa menggunakan produk pengawet kayu dari Biocide.

Biocide diformulasi dengan bahan aktif yang bekerja efisien mengatasi berbagai permasalahan yang berpotensi mengganggu kayu. Anda bisa menggunakan produk insektisida maupun fungisida dari Biocide dengan mudah dan aman. Pengawet kayu ini juga merupakan produk water based yang aman untuk diaplikasikan.

Dimanakah Anda bisa Mendapatkan Produk untuk Merawat Lantai Kayu Outdoor Ini?

Jika anda memiliki pertanyaan lebih lanjut atau pemesanan mengenai produk ini, silahkan hubungi HotLine kami disini : HotLine Bio. Atau melaui e-mail di [email protected].

Anda dapat membeli seluruh varian produk dari Bio Industries secara online melalui beberapa kanal marketplace kami berikut ini:

https://www.bukalapak.com/u/store_bioindustries

https://shopee.co.id/biovarnish.official

https://www.tokopedia.com/catkayu-com

https://www.bukalapak.com/u/catwaterbased

Anda juga bisa membeli seluruh produk dari Bio Industries secara langsung di beberapa service point kami berikut ini:

Bio Center Yogyakarta

Jl. Sidikan 94, Surosutan, Yogyakarta

Daerah Istimewa Yogyakarta

Indonesia 55162
Phn / fax: +62 274 388301

e-mail: [email protected]

Bio Service Point Jepara

Jl. Raya Kudus Km. 9, Ngabul, Tahunan
Jepara, Jawa Tengah 59417
Phn: +62.291.598992
e-mail: [email protected]

Bio Service Point Cirebon

Jl. Escot No.42 RT.014/RW.04,

Desa Tegalwangi, Weru,

Cirebon, Jawa Barat 45154
Phn: +62 231 320759
e-mail: [email protected]

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *